Matalineindonesia.comWisata Kuliner Kelapa Lima merupakan destinasi pusat wisata kuliner di Kota Kupang yang dibangun oleh kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) dengan anggaran senilai Rp 79 miliar dan telah diresmikan Presiden Jokowi Dodo pada bulan Maret 2022 lalu.

Secara teknis penggunaan lokasi wisata kuliner itu, Pemerintah Kota Kupang juga telah melaunching tempat tersebut menjadi pusat wisata kuliner Kelapa Lima yang diperuntukan penjualan ikan dan penyelenggaraan event budaya lokal guna pertumbuhan ekonomi dan peningkatan kesejahteraan masyarakat Kota Kupang.

Akan tetapi dalam pelaksanaannya, pengoperasian kawasan wisata kuliner Kelapa Lima masih menimbulkan persoalan seperti kebersihan, keamanan, dan ketertiban masyarakat pengguna kawasan wisata kuliner itu.

Menanggapi permasalahan itu, Ketua Karang Taruna Kelapa Lima Joni Sander Sanda angkat angkat bicara.

Menurut Joni, keberadaan Kawasan Wisata Kuliner Kelapa Lima membawa manfaat bagi masyarakat Kota Kupang dalam pengembangan usaha dan tempat wisata baru.

Tetap Terhubung Dengan Kami:
Laporkan Ikuti Kami Subscribe

CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.