MATALINEINDONESIA.COM-Isyarat terbentuknya poros baru dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Nusa Tenggara Timur (NTT) semakin menguat setelah pertemuan antara politisi kawakan Benny Kabur Harman dan Jane Natalia Suryanto di Jakarta pada Selasa, 6 Agustus 2024.

Pertemuan ini menjadi sinyal kuat bahwa keduanya mungkin akan membentuk koalisi baru sebagai pasangan calon gubernur dan wakil gubernur pada Pilgub NTT 2024.

Hingga saat ini, sudah ada beberapa poros politik yang terbentuk untuk Pilgub NTT. Di antaranya adalah poros Melki Laka Lena – Johni Asadoma (Gerindra-Golkar), Simon Petrus Kamlasi – Adrianus Garu (NasDem-PKB-PKS), dan Ansy Lema (PDIP) yang belum memiliki pasangan tetap.

Ansy Lema dikabarkan sedang mempertimbangkan untuk berpasangan dengan Refafi Gah (Hanura) atau Ketua KADIN NTT, Bobby Lianto.

Namun, pertemuan antara Benny Kabur Harman, anggota DPR RI terpilih dari dapil NTT 1, dan Jane Natalia Suryanto, Ketua Dewan Pembina Partai Solidaritas Indonesia (PSI) NTT, telah menambah dinamika baru.

Tetap Terhubung Dengan Kami:
Laporkan Ikuti Kami Subscribe

CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.