MATALINEINDONESIA.COM-Jefri Riwu Kore kembali melaksanakan kegiatan Jeriko Menyapa masyarakat yang dilakukan di Kelurahan Maulafa, Pasir Panjang dan Kelapa Lima untuk bersilaturahim dan berdiskusi dengan masyarakat Kota Kupang terkait masalah-masalah publik yang dihadapi masyarakat, Jumat (26/4/2024).

Saat menyerap aspirasi Masyarakat di Kelurahan Pasir Pajang, Masyarakat Meminta agar Jeriko menata Wisata pantai di Kelurahan Pasir Panjang Ketika terpilih untuk periode kedua menjadi Walikota Kupang.

Menanggapi aspirasi masyarakat tersebut, Ia mengatakan bahwa penataan wisata pasir Panjang sudah masuk dalam rencana pembangunan kala itu, namun tidak sempat terealisasi akibat refokusing anggaran semasa Covid-19.

“Sebenarnya diawal pemerintahan penataan pantai pasir panjang ini sudah masuk dalam perencanaan, hanya saja tidak bisa dijalankan akibat semua dana diserap karena covid-19, kita berharap nanti kalau terpilih lagi kita akan tata pantai pasir panjang ini menjadi lebih baik,”ujarnya.

Dalam kegiatan selanjutnya di Kelurahan Kelapa Lima Jeriko banyak mendapatkan masukan untuk melanjutkan perubahan di Kota Kupang kalau kelak terpilih lagi menjadi Walikota Kupang Periode 2024-2029.

Tetap Terhubung Dengan Kami:
Laporkan Ikuti Kami Subscribe

CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.